Kembali
×
5 Miliarder Ini Sukses di Usia Tidak Muda, Ada yang di Usia Senja
16 September 2024 20:26 WIB

Geriatri.id - Menjadi miliarder di usia muda mungkin menjadi impian banyak orang, tetapi tidak semua orang yang dapat mewujudnya. Sebagian dari mereka baru bergelimang kekayaan di usia tidak muda lagi, bahkan ada yang di usia senja.

Dikutip dari The Richest, berikut lima orang yang menjadi miliarder di usia tidak muda lagi:

1. Colonel Sanders

Nama Colonel Sanders tentu sudah tidak asing bagi para penggemar ayam goreng cepat saji Kentucky Fried Chicken (KFC). 
Sosok yang menjadi logo KFC ini baru menemukan kesuksesan besar di usia 60 tahun. 

Meski telah menciptakan resep ayam goreng legendarisnya dan menjualnya ke beberapa restoran, Sanders baru mulai memikirkan potensi bisnis franchise saat lansia. 

Keputusannya terbukti tepat, karena KFC kemudian berkembang menjadi salah satu rantai restoran terbesar di dunia. 

Bisnis ayam goreng cepat saji menjadikan dirinya seorang miliarder.

Baca Juga: Tanya Jawab Masalah Kesehatan Jantung

2. Julia Child

Julia Child, dikenal sebagai ikon kuliner dunia. Namun dia baru meraih kesuksesan di usia 50 tahun. 

Dia menulis buku masak yang sukses besar di pasaran dan juga menjadi presenter acara memasak di televisi. 

Mungkin banyak orang tidak menyangka sebelum terjun di bidang kuliner, Julia adalah seorang mata-mata pada masa Perang Dunia II.

3. Jack Weil

Jack Weil adalah pendiri Rockmount Ranch Wear, perusahaan pakaian ala koboi yang terkenal di Amerika. 

Dia mendirikan bisnisnya pada tahun 1946, saat berusia 45 tahun. Produknya digunakan selebritas dan tokoh ternama termasuk Clark Gable, Elvis Presley, dan Ronald Reagan. 

Weil menjabat sebagai CEO perusahaan hingga akhir hayatnya, dan meninggal dunia di usia 107 tahun.

4. Samuel L. Jackson


Meski telah berkarier sebagai aktor sejak muda, Samuel L. Jackson baru mendapatkan pengakuan dan kesuksesan besar di usia 43 tahun. 

Perannya di berbagai film box office seperti Pulp Fiction, Avengers, dan A Time to Kill mengantarkan dirinya menjadi salah satu selebritas dengan bayaran tertinggi di dunia. 

5. Stan Lee

Stan Lee adalah bapak dari berbagai karakter superhero Marvel seperti Spiderman, Hulk, dan Doctor Strange.

Lahir dari keluarga miskin yang kerap mengalami masalah keuangan, Lee sudah menunjukkan bakatnya sejak muda.

Namun dia baru meraih kesuksesan besar di usia 39 tahun ketika menciptakan The Fantastic Four. 

Karya-karyanya yang melegenda di dunia komik dan film menjadikannya seorang miliarder sebelum meninggal pada 2018.

Baca Juga: 14 Sindrom Geriatri yang Sering Dikeluhkan Lansia

Kelima miliarder ini telah membuktikan bahwa kesuksesan dan kekayaan bisa datang kapan saja, bahkan di usia lansia.

Perjuangan panjang mereka menjadi inspirasi yang menegaskan bahwa tidak pernah ada kata terlambat untuk meraih kesuksesan.***

Video Senior Podcast

Artikel Lainnya
Artikel
28 Oktober 2025 10:00 WIB
Artikel
27 Oktober 2025 12:00 WIB
Artikel
29 Oktober 2025 08:00 WIB
Tags