Kembali
×
Tanya Psikolog: Cara Caregiver Tangani Lansia dengan Gangguan Kecemasan
27 Februari 2024 10:31 WIB

Geriatri.id - Selain perubahan fisik, lansia akan mengalami maslah emosional seperti kesepian, perasaan sedih, depresi, hingga anxienty disorder (gangguan kecemasan). 

Kondisi ini kadang membuat anggota keluarga yang menjadi caregiver kebingungan dalam menanganinya. 

Psikolog Klinis, Konselor Keluarga, Praktisi Psikodrama Iip Fariha mengulasnya dalam live streaming Lansia Online (LOL) GERIATRI id dengan tema 'Waspadai Pemicu Cemas Dan Depresi Pada Lansia', Sabtu, 17 Februari 2024. 

Bagaimana cara caregiver (keluarga) menghadapi lansia dengan anxiety disorder (gangguan kecemasan), sedangkan caregiver juga punya maslah yang sama?  

"Kadang energi negatif dari kecemasan itu juga 'seperti menular'. Artinya begini ketika punya relasi yang dekat dengan orang tua, caregiver (keluarga) sering bias. Kita cemasnya lebih tinggi ketika orang tua kita punya masalah, dia cemas, kecemasan kita lebih lebih tinggi lagi. Nah itu yang saya bilang seperti menular. 

Makanya penting bagi kita punya kesiapan untuk berhadapan dengan orang tua. Kalau kita tidak siap dalam posisi cemas juga dan tidak nyaman, jangan dulu berhadapan dengan orang tua karena akan sulit untuk kondisi kita sendiri. Kita bertemu dengan kondisi seperti itu bukan akan menyenangkan tapi gelisahnya semakin kuat. 

Contohnya seperti kalau kita pegang gelas begitu, kitanya gemeter. Kemudian ada, itu bukannya bisa kita tahan, kan gelasnya makin tumpah. Jadi kesiapan dan kematangan emosi dari caregiver itu penting banget. 

Jadi selesaikan dulu persoalan kita, tenangkan diri dulu atau konsultasi dengan psikolog. Selesaikan masalah kita sendiri juga sehingga ketika berhadapan dengan orang tua sendiri lebih nyaman. 

Atau mungkin perlu bantuan anak (anggota keluarga lain) yang lain, gantian siapa yang lebih siap atau bantuan caregiver (di luar keluarga) yang jauh lebih bisa berjarak dengan problem orang tua. 

Caregiver orang lain (bukan dari keluarga) tidak begitu baper karena sudah tahu dan siap karena yang akan dihadapi adalah orang tua yang memang punya problem-problem tententu.


Kalau memang sudah tahu punya masalah anxiety sejak awal dan sudah ada penjelasan, (cargiver)  bisa melakukan pendampingan dan teknik stabilisasi emosi. Miasalnya menyenangkan (orang tua) kemudian menjaga jarak dan menjadi menyenangkan lagi. 

Memang banyak kasus seperti itu. Yang bisa saya sarankan selesaikan dulu masalah yang dialami caregiver. Kalau masalahnya (orang tua) sudah serius, misalnya gangguan axienty disorder, itu perlu obat psikiatri. 

Jangan sungkan meminumkan obat secara teratur dan memastikan kondisi atau mood dari lansia ini bisa terkendali".***   

Foto: Psikolog Klinis, Konselor Keluarga, Praktisi Psikodrama Iip Fariha.(Youtube @Geriatri TV)

Video Lansia Online

 

Artikel Lainnya
Artikel
28 Oktober 2025 10:00 WIB
Artikel
27 Oktober 2025 12:00 WIB
Artikel
28 Oktober 2025 08:00 WIB
Artikel
27 Oktober 2025 07:00 WIB
Tags